Anda telah keluar
Cerita di Balik Kenikmatan Secangkir NESCAFÉ Nusantara

Cerita di Balik Kenikmatan Secangkir NESCAFÉ Nusantara

3 menit

Setelah sekian lama memproduksi kopi dan menjadi bagian dari hidup para penikmat kopi, kini NESCAFÉ juga menawarkan cita rasa lokal melalui rangkaian produk NESCAFÉ Nusantara. Berbeda dari produk-produk yang ada sebelumnya, NESCAFÉ Nusantara ini memadukan dua jenis kopi lokal, antara lain kopi Robusta Lampung dan kopi Arabika Mandailing, di dalam tiap kemasannya.

Bukan cuma itu, dalam pemrosesannya, kedua jenis kopi nusantara ini diformulasikan khusus agar memiliki komposisi yang pas, terutama buat kalian para pencinta kopi di Indonesia. Karakteristik-karakteristik seperti body, profil rasa, dan juga aroma yang khas dihadirkan dalam setiap kemasan kopi instan yang praktis.

Ingin tahu lebih lanjut cerita di balik kenikmatan NESCAFÉ Nusantara? Langsung saja simak ulasannya berikut ini, yuk!

Kopi Robusta Lampung

 

Kalau kamu suka mengeksplorasi kopi nusantara, jenis kopi yang satu ini mungkin pernah kamu temui sebelumnya. Pasalnya, menurut data dari Direktorat Jenderal Perkebunan, Kementerian Pertanian RI, Lampung menghasilkan setidaknya 106 juta ton kopi Robusta pada tahun 2018. Angka yang cukup signifikan ini menempatkan Lampung pada posisi dua besar di Indonesia.

 

Penyebab angka yang fantastis ini tidak lain karena karakteristik kopi Robusta yang cocok ditanam di wilayah Lampung. Pertama, jenis kopi ini sangat mudah buat tumbuh di dataran rendah seperti wilayah Provinsi Lampung. Kedua, jenis kopi Robusta juga lebih tahan akan cuaca yang lebih panas atau bersuhu sekitar 24–30° C.

 

Kopi Arabika Mandailing

 

Masih pada pulau yang sama, dunia kopi nusantara Indonesia juga punya jagoan lain, yakni kopi Arabika dari Suku Mandailing. Kopi Arabika Mandailing ini umumnya berasal dari wilayah Sumatra Utara dan menyimpan rasa yang eksotis dengan aroma seperti buah-buahan (fruity).

 

Kemudian, berbeda dengan Robusta Lampung yang punya rasa yang lebih pahit, kopi yang satu ini memiliki sentuhan rasa coklat dan gula merah ketika sudah disajikan. Bukan hanya itu, rasa yang kompleks tersebut kemudian hadir dengan tekstur atau body kopi tebal atau kental, namun dengan sensasi smooth saat di lidah dan tenggorokan.

 

 

Cita Rasa Lokal dalam Racikan yang Spesial

 

Di dalam setiap jar NESCAFÉ Nusantara terdapat 30% kopi Arabika Mandailing dan 70% Robusta Lampung. Perpaduan ini nantinya akan menghasilkan rasa yang lembut dan clean aftertaste. Namun, selain cita rasa yang eksotis tersebut, kedua jenis kopi nusantara ini kemudian akan diproses menjadi bubuk kopi instan yang mudah disajikan.

 

Sama seperti rangkaian produk NESCAFÉ lainnya, NESCAFÉ Nusantara diformulasikan agar mudah larut ke dalam air, bahkan air yang dingin sekali pun. Berarti, kamu akan dengan mudah berkreasi menggunakan NESCAFÉ Nusantara tanpa khawatir atau takut bubuk kopi menggumpal atau meninggalkan ampas.

 

Nah, itulah tadi sedikit penjelasan seputar cerita di balik kenikmatan secangkir kopi NESCAFÉ Nusantara, produk kopi pertama yang memadukan 100% kemurnian biji kopi Arabika Mandailing dan Robusta Lampung ke dalam satu produk kopi instan yang inovatif dengan racikan istimewa yang mampu puaskan lidah para penikmat kopi di Indonesia. Sudah siap mencobanya?

 

 

The Story Behind the Enjoyment of a Cup of NESCAFÉ Nusantara

Artikel Favorit Hari ini

Temukan beberapa artikel yang paling dinikmati di situs ini
NESCAFÉ® sustainability

Jelajahi lebih banyak artikel di…